0

 


Jakarta (Humas MTsN6Jkt) --- MTsN 6 Jakarta menggelar Matsama Tahun Pelajaran 2021/2022 secara Virtual Zoom dan Live Streaming Youtube di Channel MTsN 6 TV guna menghindari Penyebaran Virus Covid 19 di Ibu Kota. (12/07/21)

"Pengenalan Madrasah Sangat penting bagi para Siswa baru di MTsN 6 Jakarta agar bisa beradaptasi dengan kegiatan KBM yang ada di MTsN 6 Jakarta yang menjadi salah satu tujuan kegiatan Matsama, Karena penyebaran Virus Covid-19 masih meninggi di Negeri ini, kegiatan Matsama di lakukan secara Daring atau Virtual." Tutur Afip Widodo selaku Ketua Panitia Pelaksana Matsama

Sebuah tantangan yang harus di hadapi oleh Para Panitia Matsama karena Kegiatan Matsama di laksanakan oleh Panitia Pelaksana harus mengikuti Protokol Kesehatan berdasarkan Aturan yang di keluarkan oleh Satgas Covid-19 yang di antaranya selalu memakai masker, menjaga jarak, selalu mencuci tangan dengan sabun. tambah Afip.

Kegiatan Matsama di buka oleh H. Makhrus Kepala MTsN 6 Jakarta yang menyampaikan "Ikuti Kegiatan Matsama dengan baik dari awal hingga akhir karena akan banyak ilmu, wawasan yang bisa di ambil oleh Siswa Baru MTsN 6 Jakarta", mudah-mudahan penyebaran virus segera berakhir agar kita semua bisa kembali beraktifitas seperti biasa di MTsN 6 Jakarta"

Hadir mendampingi Sutardiman Wakil Kepala Bidang Kesiswaan, Suningsih, Wakil Kepala Bidang Pengembang Mutu, Achmad Jumhur Wakil Kepala Bidang Kurikulum dan Achmad Dairobi Wakil Kepala Bidang Humas dan Keagamaan.

di bawah ini adalah koleksi Dokumentasi Kegiatan Matsama 2021

Matsama 2021

Posting Komentar

 
Top