0

Assalamu'alaikum Wr.Wb. 

selamat siang rekan-rekan semua, semoga kita semua dalam lindungan ALLAH SWT dan selalu diberikan rizki yang tak terhingga manfaat dan keberkahannya.

Pada kesempatan kali ini admin ingin menyampaikan informasi terkait Ujian Nasional (UN) Tahun Pelajaran 2015/2016 tingkat SMP/MTs. yang diantaranya adalah :

Pendataan Peserta Ujian Nasional tingkat SMP/MTs Tahun Pelajaran 2015/2016 saat ini dikelola pada web http://datadikdki.net  yang ditahun sebelum-sebelumnya dikelola oleh http://www.simdik.info. Oleh karena itu pasti akan ada banyak yang harus di input pada web tersebut yang diantaranya adalah :
  1. Profil Madrasah (Informasi MTsN 6 Jakarta)
  2. Tenaga Pendidik dan Kependidikan Madrasah
  3. Jumlah Rambel yang ada dimadrasah (kls 7,8 dan 9)
  4. Data Diri Peserta Didik di Madrasah (kls 7,8  dan 9) 
Sepintas daftar isian hanya sedikit, tapi sesungguhnya isian untuk pendataan peserta ujian nasional sangat begitu detail dan terperinci. Oleh karena itu bagi Siswa, Guru  dan Karyawan dimohon kerjasamanya untuk mengisi Form Isian data diri dengan lengkap dan benar.
 

Posting Komentar

 
Top